“Joyful Asian Youth! Living the Gospel in Multicultural Asia”


Joyful..joyful..joyful Asian youth ..joyful..joyful..living the Gospel…”…inilah sepenggal lirik lagu AYD 2017 yang ke-7..yang diadakan dikeuskupan Agung Semarang. Acara sudah dimulai sejak tanggal 30 juli 2017, dan ditutup pada hari minggu pada tanggal 6 Agustus 2017, lokasi yang digunakan lapangan angkatan udara Adi sucipto. AYD ini dihadiri atau diikuti dari 22 Negara di Asia, jumlah nya sekitar 2000 lebih peserta.

Acara penutupan ini diawali dengan perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh kardinal Osward Gracius Presidential, sebagai konselebran utama dan didampingi Para uskup dari berbagai negara di Asia, juga para Imam dari berbagai Negara, kongregasi dan keuskupan. Ekaristi dimulai pukul 09.00 Wib. dan lagu-lagu yang dibawakan dalam perayaan Ekaristi bertema keberagaam. Jawa, lampung, sunda, manado, dan masih banyak lagi. setelah Ekaristi selesai kita dihibur oleh penyanyi terkenal..Hadsen, dia menyanyikan lagu indonesia jaya. kita semua berdiri baik peserta maupun undangan yang hadir, semua melambaikan tangan, tanda sukacita yang luar biasa sebagai warga negara Indonesia, bagian dari Benua asia.

Dalam penutupan Ayd ini, juga dihadiri oleh Wakil presiden Republik Indonesia, Bp Jusuf Kala, bersam Menpora ( Mentri pemuda dan olahraga ), juga Mentri SDM, Bp Jonan, Juga Bapak Gubernur Yogyakarta,Sri  Sultan Hamengkubuwono XI, Juga kepala Angkatan Udara Adi sucipto, dan Kepala kepolisian yang ada di yogyakarta, masing-masing menyampaikan pesan-pesan untuk orang muda yang ada di Asia, khususnya para peserta Ayd yang hadir dari berbagai negara di asia ini, intinya hampir sama, bagaimana kita saling menghormati, mengenal satu sama lain, belajar bergaul. seperti yang dikataka Mgr. Suharyo ” Terus berusaha untuk menghayati nilai-nilai injili dengan tekun dan setia “, hidup kita memancarkan kemuliaan Tuhan “, banyak perbedaan namun saling menguatkan dala Iman, harapan dan Cinta kasih. juga pesan dari Bapak Imam Nahrawi ( Menpora ), ” Pak Imam mengangkat kata-kata Paus Fransiskus, “Mari kita menutup upaya memberhalakan Tuhan “, juga menjaga persaudaraan untuk saling bahu membahu. Pak Imam juga menyampaikan bahwa Tahun 2018 indonesia menjadi tuan rumah Asiangame.

Acara ini juga dihadiri oleh tamu undangan dari paroki-paroki yang ada di Keuskupan Agung semarang ini, sungguh yang hadir luar biasa sekali, bagaimana kita saling mendukung satu sama lain, khususnya para orang Muda kita, kita diberi tanda untuk bisa masuk ikut dalam kegiatan penutupan AYD ini yaitu Gelang yang kita pakai, ada gambar logo AYD, ada yang warna coklat, pink dan kuning Khusus Biarawan- Biarawati. kami semua merasakan hal yang sama yaitu sukacita yang luar biasa berkumpul bersama, saling menguatkan, mendukung dan mencintai, berbeda-beda namaun tetap satu dalam Kristus Yesus.

Setelah semua acara sambutan selesai, tanda bahwa AYD telai selesai yaitu bapak wakil Presiden, Bapak Jusuf kalla, memukul Gong 3 kali, semua bertepuk tangan dan bersorak penuh sukacita, lalu ada penampilan, tarian dari daerah jawa, tari anoman. diakhir acara kardinal Osward Gracius, mengumumkan untuk AYD yang ke-8 akan diadakan di INDIA. wow…..semua peserta dari india maju kedepan, lalu theme song AYD 2017 diputar semua peserta menari dengan penuh sukacita.

Kita bersyukur acara ini berlangsung dengan aman, Damai dan Lancar.

MARI BERBAGI DAN HIDUP DALAM SUKACITA INJIL. ( Antpad)